Notification

×

Postingan Populer

Berita terbaru

Sinergitas KKM 18 UPG Bersama Warga Curug Goong: Lestarikan Lingkungan Bersih dan Aman

Selasa, Agustus 13, 2024 | Agustus 13, 2024 WIB | 0 Views
Mahasiswa KKM 18 UPG bersama warga desa Curug Goong berikan kontribusi nyata pada masyarakat. (Foto: ist).


LPM LUGAS - Sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat pada aspek lingkungan, mahasiswa peserta KKM kelompok 18 Universitas Primagraha (UPG) berikan kontribusi dan partisipasinya dalam melestarikan lingkungan bersih dan aman bersama warga desa Curug Goong, Kecamatan Padarincang, pada Selasa, (13/8).



Perlu diketahui, kegiatan ini merupakan upaya mahasiswa KKM 18 UPG dalam merevitalisasi lingkungan sekaligus membangun kesadaran masyarakat tentang akan pentingnya menjaga kebersihan. Dalam kegiatannya, bersama warga kampung Beji, mahasiswa bahu membahu membersihkan sejumlah tempat umum yang ada disekitar lingkungan setempat.


Baca juga: Wujudkan Kampung Bersih, KKM 55 UPG Sosialisasikan Tentang Kelestarian Lingkungan Hidup di Desa Sangiang



Peran aktif tercermin pada mahasiswa KKM 18 UPG, dalam memberdayakan lingkungan dan masyarakat melalui berbagai kegiatannya. Sehingga, dapat membantu warga dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.



Koordinator KKM 18 UPG Juhaeni Jajuli menjelaskan, partisipasi yang diberikan ini merupakan suatu bentuk komitmen mahasiswa dalam mendukung berbagai program terkait kesehatan lingkungan. "Sangat antusias terlibat dalam kegiatan kampung bersih ini. Selain untuk menjaga kebersihan, ini juga merupakan kesempatan untuk mempererat hubungan antara anggota masyarakat dan meningkatkan kesadaran tentang pentingnya lingkungan yang bersih," kata Juhaeni.



Baca juga: Dongkrak Ekonomi Daerah, Mahasiswa KKM 44 UPG Bekali Warga Desa Sindang Keterampilan Merajut



Dengan demikian, diharapkan kedepannya dapat menambah minat warga dalam menjaga dan merawat lingkungan agar tetap terjaga kelestariannya. Serta menjadi inspirasi bagi seluruh kelompok masyarakat dalam menjaga kesehatan lingkungannya.


Diakhir acara, mahasiswa menyampaikan bahwa kedepannya akan terus diadakan peninjauan kembali guna memastikan kebersihan dan kesehatan lingkungan desa Curug Goong tetap terjaga dan terpelihara. (Red)*

Pers Mahasiswa

Pers Mahasiswa
Sarana Informasi Kampus Terpercaya
×
Berita Terbaru Update