Notification

×

Postingan Populer

Berita terbaru

LKBA 2024, Partisipasi Mahasiswa KKM 1 UPG Berikan Edukasi Warga Peduli Lingkungan

Sabtu, Agustus 10, 2024 | Agustus 10, 2024 WIB | 0 Views
Mahasiswa peserta KKM kelompok 1 Universitas Primagraha berikan pohon kepada warga kampung Calincing desa Cemplang. (Foto: ist).

LPM LUGAS - Mulai dari penanaman bibit tanaman hingga menghiasi kampung dengan mengecat jalanan dan pemasangan bendera merah putih, mahasiswa KKM kelompok 1 Universitas Primagraha (UPG) bahu membahu bersama warga Kampung Calincing, desa Cemplang dalam memeriahkan acara Lomba Kampung Bersih dan Aman (LKBA) pada Rabu, (8/8) kemarin.


Acara dihadiri oleh tim penilai dari Polda Banten Adhi Candra, DPMD Kabupaten Serang Dede Hadi suhandi, dan perwakilan Radar Banten Andre Adi sas putra. Selain itu, Sekretaris desa Cemplang dan ketua RT/RW bersama ibu-ibu kader PKK serta seluruh elemen masyarakat kampung Celincing yang antusias dalam mengikuti seluruh rangkaian kegiatan tersebut.


Adapun kriteria yang menjadi nilai dalam perlombaan ini meliputi segi kreativitas dan inovasi warga dalam pengelolaan sampah dan penataan lingkungan. Dengan begitu, tim Penilai memberikan apresiasi kepada kampung yang mampu menunjukkan perubahan signifikan dalam kebersihan dan keelokan lingkungan yang ditempatinya.


Baca juga: Soroti Mandeknya Langkah P3O, Mahasiswa: Kalo Tidak Ada Pergerakan Dibubarkan Saja


Selanjutnya, Pada acara LKBA ini juga para mahasiswa KKM kelompok 1 UPG turut membagikan bibit tanaman kepada masyarakat di desa Cemplang. Dengan memanfaatkan media lahan pekarangan warga, diharapkan dapat meningkatkan pengalaman warga dalam berbudidaya tanaman. 


Sehingga, nantinya para warga kampung Calincing desa Cemplang dapat memperoleh kebermanfaatan dari hasil tanaman yang dibudidayanya.


“Pemberian bibit ini bertujuan untuk pelestarian hidup di desa Cemplang dengan memanfaatkan halaman atau pekarangan rumah untuk menanam bibit tanaman seperti cabe, terong, tomat, daun bawang dan lainnya. Harapan kita semoga bibit tanaman ini bisa bermanfaat dan menghasilkan serta menyadarkan masyarakat tentang betapa pentingnya bercocok tanam,” ujar ketua kelompok 1 Hambali dalam keterangannya.


Baca juga: Workshop KKM 32 UPG: Tingkatkan Kreativitas Remaja Dalam Bermedia Sosial


Bersama warga, mahasiswa KKM 1 UPG sukseskan LKBA 2024. (Foto: ist). 

Lebih lanjut, ketua RT kampung Calincing, Kimi, menyampaikan rasa terimakasihnya kepada mahasiswa atas partisipasinya dalam memberdayakan masyarakat pada aspek peduli lingkungan melalui penanaman bibit tanaman di pekarangan rumah.


“Iya, terima kasih banyak kepada para mahasiswa KKM Universitas Primagraha kelompok 1 yang telah memberikan bibit tanaman, insya Allah akan kami rawat dengan baik semoga bisa berbuah banyak dan bisa kita manfaatkan hasilnya,” ungkapnya. (Red)*

Pers Mahasiswa

Pers Mahasiswa
Sarana Informasi Kampus Terpercaya
×
Berita Terbaru Update