Notification

×

Postingan Populer

Berita terbaru

Dua Kandidat Bakal Calon Rektor Serahkan Berkas Pencalonan Kepada Tim P3R

Kamis, Agustus 29, 2024 | Agustus 29, 2024 WIB | 0 Views
Dua bakal calon rektor UPG serahkan berkas pencalonan kepada tim pelaksana pemilihan rektor. (Foto: Lpmlugas/redaksi).

LPM LUGAS - Rektorat bersama Yayasan Insan Pelita Pratama Indonesia (YIPPI) beserta jajaran menggelar Rapat Pleno penyerahan dan pemeriksaan berkas Bakal Calon Rektor 2024-2028 yang berlangsung di Gedung B UPG Serang, Pada Jum'at, (30/8).


Sebanyak dua kandidat bakal calon Rektor UPG menyerahkan berkas persyaratannya kepada panitia pemilihan, kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan dan pengecekan berkas yang telah diberikan oleh kandidat pencalonan.


Kepada awak media Ketua Panitia Pelaksana Pemilihan Rektor, Sholeh Hidayat menjelaskan, Rapat pleno ini merupakan rapat penyerahan sekaligus pemeriksaan berkas calon kandidat rektor masa bakti 2024-2028. 


Sebelumnya, telah dilakukan perpanjangan waktu dari yang tetapkan untuk menunggu kandidat lain yang akan mendaftar. Namun demikian, hanya terdapat dua kandidat yang mendaftar, selanjutnya akan segera dilakukan pemeriksaan berkas yang telah diterima.


"Kita akan melakukan secara transparan dan terbuka, sesuai dengan waktu yang dijadwalkan bahkan sudah diperpanjang. Hanya terdapat dua kandidat yang mendaftar, dan kita akan melangsungkan pemilihan agar tidak terjadi stagnansi," jelas Sholeh dalam konferensi persnya pada Jum'at, 30 Agustus 2024.


Penyerahan berkas persyaratan kepada Tim P3R. (Foto: Lpmlugas/Redaksi).

Kemudian nanti, Lanjut Sholeh, penyampaian visi-misi oleh kedua kandidat akan dilakukan pada 3 September mendatang. "Setelah dilakukan verifikasi data oleh Tim P3R diketahui yayasan sebagai badan hukum penyelenggara, akan dilanjutkan dengan penyampaian visi-misi dan program kerja dari kedua kandidat Rektorat UPG pada Selasa nanti di hadapan Rapat Senat," katanya.

 

"Sesuai dengan ketentuan umum tiga orang, namun setelah dilakukannya perpanjangan waktu tetap kurang dari tiga orang, maka akan tetap dilaksanakan supaya mempunyai keleluasaan dengan tugas dan fungsinya dalam memimpin penyelenggaraan terutama pendidikan," tambahnya.


Perlu diketahui, kedua kandidat bakal calon Rektor UPG tersebut diantaranya Petahana Rektor UPG, Romli Ardie, dan Dian Wirtadipura sebagai bakal calon kandidat kedua rektor UPG masa bakti 2024-2028. (Redaksi)*

Pers Mahasiswa

Pers Mahasiswa
Sarana Informasi Kampus Terpercaya
×
Berita Terbaru Update