Notification

×

Postingan Populer

Berita terbaru

Tingkatkan Ilmu dan Kepercayaan Diri Anggota, UKM Falsika Gelar Malam Inagurasi ke-2 di Kampus

Kamis, Desember 28, 2023 | Desember 28, 2023 WIB | 0 Views


Unit kegiatan Mahasiswa Falsika Gelar Malam Inagurasi ke-2 di Aula kampus Universitas Primagraha. (Foto: redaksi/Zainal)

 

Lpmlugas – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Family Seni Kampus (Falsika) Universitas Primagraha menggelar malam Inagurasi ke-2 di Gedung Aula kampus UPG, pada kamis (28/12/2023).


Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Dika Ramadhan Putra menjelaskan, Inagurasi merupakan pengukuhan resmi dalam jabatan atau kedudukan yang bertanda bentuk perjalanan seseorang dalam suatu lembaga, organisasi ataupun institusi. 


"Inagurasi secara bahasa Indonesia sebagai pengukuhan, pelantikan, petanda awal mulanya perjalanan seseorang dalam suatu lembaga organisasi atau institusi. Ini adalah awal untuk rekan-rekan berkarya di UKM Falsika," ujar Dika dalam sambutanya. 


Ketua pelaksana Dimas Anggara menuturkan, bahwa dengan dilakukannya malam Inagurasi ke-2 ini sebagai bentuk peresmian pada anggota baru UKM Falsika yang sebelumnya telah melaksanakan Mapaorkes pada 17-19 November lalu.


"Malam Inagurasi ini sebagai peresmian anggota baru yang sebelumnya sudah dilakukan Mapaorkes," lugas Dimas pada saat di wawancarai awak media Lugas


Dimas meminta dengan digelarnya acara ini, dapat menambah ilmu lebih luas dan jauh lagi serta semakin percaya diri, lantaran nantinya akan diadakannya pementasan Seni Teater "Bulan dan Kerupuk".


"Untuk menambah ilmu Yang lebih jauh, karna akan diadakannya pementasan agar semakin pede," lugasnya.


Masih dari keterangannya, acara itu juga turut mengundang UKM, Ormawa dan Himpunan (HMP) internal kampus UPG serta turut mengundang juga UKM kesenian Se-Provinsi Banten.


"Kita juga mengundang UKM Se-Banten dan UKM internal kampus UPG, berikut juga dengan ormawa dan hmp UPG," tuturnya.


Ia berharap untuk kedepannya UKM Falsika dapat dikenal di seluruh UKM Yang ada di Banten khususnya kepada mahasiswa lingkungan kampus UPG, serta dapat mengharumkan dan membanggakan kampus UPG atas prestasi yang dicapai UKM Falsika.


"Harapan kedepannya supaya lebih dikenal oleh seluruh UKM se-Banten khususnya mahasiswa dilingkungan kampus UPG sendiri, supaya memiliki nama besar yang membanggakan kampus," tutupnya.***




Reporter: Okta

Penulis: Muhamad Zainal Abidin

Editor: TB Abdul Rasyid 

Pers Mahasiswa

Pers Mahasiswa
Sarana Informasi Kampus Terpercaya
×
Berita Terbaru Update