Notification

×

Postingan Populer

Berita terbaru

Terkait Berita Kehilangan di Lingkungan Kampus, LPM Lugas Berhasil menemukan Kembali Helm Yang Hilang

Selasa, Januari 16, 2024 | Januari 16, 2024 WIB | 0 Views
Kembalinya Helm milik mahasiswa UPG berinisial NK yang sebelumnya hilang disekitaran kampus. (Foto: Lpm Lugas/Rasyid).



LPM LUGAS -
Terkait berita kehilangan Helm di parkiran kampus Universitas Primagraha (UPG) pada Senin (15/1/2024) kemarin, Kru LPM LUGAS bersama korban berinisial NK berhasil menemukan Helm yang hilang tersebut.



Berdasarkan informasi yang didapat, kru LPM LUGAS melakukan investigasi pencarian Helm mahasiswa yang hilang bersama salah satu korban dan berhasil mendapatkan kembali satu unit Helm Fullface berwarna biru hitam merek NJS milik mahasiswa UPG berinisial NK.



Helm itu didapatkan di lingkungan Alun-Alun Kramatwatu, Kecamatan Serang, dari seseorang berinisial (AYH). Dengan dilakukannya pendalaman informasi serta mediasi antara yang seorang yang berinisial AYH dan si korban akhirnya diselesaikan secara kekeluargaan.



"Saya memberikan informasi kepada kang Rasyid dari LPM Lugas untuk sama sama membantu mencari Helm saya yang hilang," ucap korban NK kepada Kru LPM Lugas pada Selasa, (16/1/2024).



"Saya bersyukur dan berterimakasih kepada pihak yang sudah membantu dan saya juga sudah memaafkan orang itu dengan catatan tidak ada informasi kehilangan apapun lagi di sekitaran kampus," imbuhnya.



Diketahui, NK mendapatkan informasi keberadaan Helm dari unggahan jual beli di Facebook. Bersamaan dengan itu, pihak LPM bersama korban bergegas menuju lokasi Cash On Delivery (COD) di seputaran alun-alun Kramatwatu, Kecamatan Serang.


Menurut AYH, dirinya mendapatkan Helm tersebut dari hasil pembeliannya di jual beli Facebook, ia tidak mengetahui bahwa Helm itu hasil dari kejahatan pencurian.


"Dari postingan Facebook saya gatau kalo ini punya si akang," ungkap AYH kepada kru Lpm Lugas.


Selanjutnya, Kru LPM Lugas Rasyid Sidik mengatakan bahwa dengan dilakukannya investigasi ini semoga kedepannya akan terungkap kembali kasus kasus kejahatan dalam lingkungan kampus, dan akan melanjutkan penggalian informasi terkait.



"Atas keresahan mahasiswa dan laporan mahasiswa kepada kami kita langsung melakukan investigasi dan alhamdulilah mendapatkan hasil satu unit Helm milik NK," ucapnya.



"Kita akan terus melanjutkan penggalian informasi terkait beberapa kasus pencurian dalam lingkungan kampus dan diharapkan kejadian serupa tidak terulang kembali," tutupnya.


Dengan demikian, diimbau kepada seluruh mahasiswa UPG untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam beraktivitas, lantaran kejahatan bisa terjadi kapan saja.***






Author : Rasyid

Editor : Sidik




Pers Mahasiswa

Pers Mahasiswa
Sarana Informasi Kampus Terpercaya
×
Berita Terbaru Update