Maesaroh juara 2 kategori Tausiah Putri bersama mahasiswa UPG lainnya sebagai peserta pekan Tilawah Qur'an RRI Banten. (Foto: ist). |
LPM LUGAS - Maesaroh Mahasiswi Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Primagraha (UPG) sukses meraih juara 2 kategori Tausiah Putri pada Pekan Tilawah Qur'an (TPQ) ke-54 tahun 2024 di lingkungan Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) Banten Ciracas Kota Serang.
Ajang kompetisi tersebut di ikuti 137 peserta dari berbagai kategori yakni diantaranya, Tilawah sebanyak 56 peserta, Tausiah 60 peserta dan Tahfidz 21 peserta.
Kepada kru Lpm Lugas Maesaroh mengatakan bahwa terdapat empat mahasiswa UPG lainnya yang turut mengikuti kompetisi ini. Dikatakannya juga, kejuaraan yang diraihnya ini akan menjadi sebuah pengalaman yang berharga bagi dirinya.
Baca juga : Mahasiswa UPG Kembali Raih Juara Pada Kompetisi Karya Tulis Opini dan Artikel Peringati HPN 2024
"Cabang Tausiyah, juara 2 putri. Dari UPG terdapat juga mahasiswa yang mengikuti tilawah yaitu Edi Suparlan, Heri, Sahrul Munir dan juga Siti Ayuni," kata Maesaroh kepada Kru Lpm Lugas melalui pesan singkatnya, Selasa (19/3).
"Kesannya masyaallah nambah pengalaman, pesan nya semoga kedepan nya jauh lebih baik dari hari kemarin," tambahnya.
Nantinya, para pemenang juga berkesempatan untuk mewakili Banten bertanding dalam final PTQ Tingkat Nasional di Yogyakarta, tepatnya di Pondok Pesantren Pandanaran tanggal 21-26 Maret 2024.
Namun hanya ada kategori yang akan diberangkatkan ke Yogyakarta. Kategori yang berangkat nantinya akan ditentukan oleh LPP RRI Jakarta sebagai Koordinator Wilayah.
Baca juga: Kejurkab U-17, PBVSI kabupaten Serang: Siapkan Atlet Muda Bertalenta Jelang Kejurda Banten
Maesaroh Mahasiswi FAI UPG sukses meraih juara 2 Tausiah Putri RRI Banten tingkat provinsi. (Foto: ist). |
Maesaroh berharap dengan anugerah tuhan yang diberikan kepadanya, dapat mengantarkannya menjadi juara nasional serta dapat memberikan yang lebih maksimal kembali tentunya dalam keadaan yang sehat.
"Berharap saya tahun depan bisa juara satu tembus nasional biar bisa naik pesawat dan tampil lebih maksimal dengan keadaan
fit," Lugasnya.*
Author: Rasyid
Editor: Redaksi