Universitas Primagraha Serang. (Foto: ist). |
LPM LUGAS - Berdasarkan waktu yang telah ditetapkan tentang batas akhir penerimaan Panitia Pelaksana Pembentukan Ormawa (P3O), jatuh pada 13 September kemarin. Kemudian dilanjutkan dengan verifikasi keabsahan berkas calon pantia oleh kemahasiswaan Universitas Primagraha (UPG) pada, (14/9).
Sebelumnya, tim P3O terdiri atas delapan orang yang telah resmi dibentuk oleh penjabat kemahasiswaan pada beberapa waktu lalu. Akan tetapi hingga batas waktu yang ditentukan tidak menoreh langkah pasti dalam menjalankan tugasnya.
Dengan demikian, penjabat kemahasiswaan menginisiasikan kembali untuk melakukan requirement tim P3O yang dimaksudkan untuk memberikan langkah perkembangan yang signifikan.
Baca juga: Kekerasan Seksual di Kampus Terus Meningkat, Kemen PPPA: Seperti Fenomena Gunung Es
Dengan begitu, sejumlah upaya yang dilakukan diharapkan dapat mempercepat membangun kembali BEM dan DPM kampus UPG.
Kepada Lpm Lugas penjabat Kemahasiswaan, Muhammad Zambri mengatakan, nama berikut berkas mahasiswa calon panitia telah diberikan kepada perwakilan anggota tim P3O untuk segera dilakukan perumusan pembentukan kembali baik BEM maupun DPM.
"Barusan data pendaftar sudah diberikan ke perwakilan panitia yang sudah di tugaskan untuk perumusan BEM. Mungkin bisa ditanyakan saja kapan peserta yang sudah di rekrut akan di ajak berkumpul," ungkap Zambri kepada kru Lpm Lugas.
Baca juga: Singgung Persoalan Ormawa UPG, Rektor: Dulu Bapak Juga Aktivis
Sementara itu, Dika Ramadhan, yang menjadi bagian Tim P3O mengungkapkan ketiadaan informasi soal batas waktu perencanaan dan pembentukan BEM dan DPM yang baru. "Insyaallah secepatnya, untuk tanggal pastinya juga belum terkonfirmasi. Mohon ditunggu aja, nanti juga akan kita sampaikan updatenya," tuturnya. (Red).