Notification

×

Postingan Populer

Berita terbaru

Pamflet Informasi Wisuda 2024 Tidak Akurat, Ketua Pelaksana Wisuda: Itu Hanya Draft Panitia

Rabu, Oktober 30, 2024 | Oktober 30, 2024 WIB | 0 Views
Beredar pamflet informasi wisuda 2024, yang telah ditetapkan sebagai informasi palsu atau tidak benar. (Foto: Lpm Lugas).

Lpm Lugas - Menanggapi Pamflet Informasi tahapan wisuda 2024 yang telah tersebar luas diberbagai platform media sosial dan grup WhatsApp mahasiswa. Ketua pelaksana wisuda 2024, Wahyudi mengatakan informasi yang terkandung didalamnya tidak benar.


Hal itu dikatakan Wahyudi saat diwawancarai kru Lpm Lugas, ia juga menjelaskan bahwa pamflet tersebut bernarasikan informasi mulai dari pendaftaran hingga pelaksanaan wisuda 2024.


"Itu awalnya pembahasan internal panitia, bentuknya masih draft, saya tidak tau pasti siapa yang membuat itu. Sementara kita sudah melakukan rapat kembali dan merumuskan runtutan tanggal pelaksanaannya," ucap Wahyudi kepada kru Lpm Lugas saat dimintai keterangan langsung, pada Kamis, (31/10).


Wahyudi menegaskan ketidakakuratan informasi tersebut terjadi karena adanya perpanjangan waktu pendaftaran wisuda. Adapun tanggal pendaftaran yang telah ditetapkan yakni 21 Oktober sampai 15 November 2024. "Itu bagian dari toleransi kita kepada mahasiswa, ada perpanjangan," kata Wahyudi.


Adapun informasi tahapan wisuda yang telah disepakati dalam rapat panitia pelaksana wisuda sebagai berikut:


1. Pendaftaran dilakukan pada 21 Oktober sampai 15 November 2024.

2. Yudisium akan dilaksanakan pada 9 November 2024 melalui 2 sesi. Sesi 1 dilaksanakan pada pukul 09:00 WIB dilanjutkan dengan sesi 2 pada pukul 13:00 WIB.

3. Pengambilan Toga akan dilakukan pada 25-26 November 2024.

4. Dilanjutkan gladi resik pada 27 November 2024.

5. Wisuda diselenggarakan pada 28 November 2024 mendatang.


Dengan demikian, diimbau kepada seluruh mahasiswa agar dapat bijak dalam menerima informasi, mengingat pesatnya transformasi digital menjadi tantangan bagi seluruh masyarakat dan mahasiswa dalam memperoleh informasi, terlebih soal pendidikan. (Red)*

Pers Mahasiswa

Pers Mahasiswa
Sarana Informasi Kampus Terpercaya
×
Berita Terbaru Update