Potret usai pembukaan LDKMSI HMP SI di Gedung B UPG, Sabtu (25/02/2023). |
LPMLUGAS - Himpunan Mahasiswa Prodi Sistem Informasi (HMP SI) Universitas Primagraha (UPG) Gelar Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa Sistem Informasi (LDKMSI) kedua dengan mengusung tema "MEMBENTUK JIWA KEPEMIMPINAN YANG TEGAS, BERTANGGUNGJAWAB, BERKARAKTER DAN MEMILIKI SIKAP SOLIDARITAS TINGGI DALAM BERORGANISASI TINGGI DALAM BERORGANISASI". Gedung B UPG, Sabtu (25/02/2023).
LDKMSI tersebut diselenggarakan pada tanggal 25-26 Februari 2023 di dua tempat berbeda (Gedung B UPG dan Saung Paniisna Amis Tiis, Karundang Ke. Serang). Hadir dalam acara tersebut Dekan Fakultas Teknik, Wahid sumarjo, kemahasiswaan upg, Gustian Irwansyah, Pengurus HMP SI serta 18 Peserta LDKMSI.
Ketua Pelaksana LDKMSI, Kusniawati mengatakan Kegiatan ini bertujuan membangun karakter kepemimpinan mahasiswa.
"LDKMSI merupakan suatu pelatihan yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan atau skill mahasiswa dalam memimpin. Salah satu tujuan latihan kepemimpinan mahasiswa yaitu untuk membangun karakter pribadi (personality) supaya semakin kuat," Jelasnya
Adapun Maksud dan Tujuan dari Kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa Sistem Informasi ini adalah :
- Meningkatkan kemampuan atau skill mahasiswa dalam memimpin
- Memupuk sifat kepemimpinan.
- Membekali dan meningkatkan kemampuan berorganisasi kepada Mahasiswa
- Meningkatkan mental dan kepribadian Mahasiswa
- Membentuk pemimpin yang bertanggung jawab, berkarakter dan solidaritas tingg dalam berorganisasi.